Notifikasi
Tidak ada notifikasi baru.

Cara Reset Printer Ip 2770

Printer Canon Ip 2770 Merupakan printer sejuta umat, karena printer ini adalah salah satu printer yang menjadi favorit kebanyakan orang. Sederhana, kualitas cukup bagus, harganya yang murah. 
Pada artikel kali ini kami akan membahas Cara Reset Printer Ip 2770 dengan mudah dan lengkap dengan gambar. Perlu diketahui bahwa printer ip 2770 di buat untuk melakukan pengaturan awal setelah penggunaan batas maksimal. kebanayakan orang untuk melakukan ini biasanya di bawa ke tempat service printer, karena tidak semua orang bisa. 
Bagi kalian pengguna printer ip 2770 yang mengalami masalah dan perlu melakukan untuk reset sendiri , silahkan simak tutorial berikut ini. 

Langkah Pertama  Masuk Service Mode :

1. Posisi printer harus dalam keadaan off (mati), kabel power masih menancap ke listrik.
2. Tekan tombol Resume 


3. Tekan tombol Power sampai warna hijau menyala, saat menekan tombol power, tombol resume jangan di lepas dulu.
4. Kemudian lepas tombol Resume tapi jangan melepas tombol Power.
5. Semabri masih menekan tombol Power, tekanlah tombol Resume sebanyak 5 kali. Lampu led akan menyala secara bergantian yaitu warna orange dan hijau.
6. Setelah itu lepaskan kedua tombol secara bersamaan.
7. Led akan blink sebentar setelah itu nyala warna hijau.
8. Laptop atau komputer akan mendeteksi device baru, abaikan saja.
9. Nah sekarang printer ip 2770 dalam keadaan Service Mode dan siap di reset.

Langkah Kedua Proses Reset.

Setelah melakukan proses masuk ke Service Mode di atas, maka langkah yang harus kamu lakukan adalah mereset printer ip 2770 menggunakan software resetter canon ip 2770. 
Cara reset printer ip 2770 mudah untuk dilakukan dengan menggunakan software resetter, tutorialnya sebagai berikut :
1. Download software resetter terlebih dahulu, klik disini.
2. Exctrack software resetter yang sudah di download.
3. Siapkan 2 lembar kertas, hal ini di butuhkan saat proses mereset printer ip 2770.
4. Jalankan software resetter, kemudian tekan Set setalah itu printer akan otomatis ngeprint 1 kali.

5. Selanjutnya tekan EEPROM kemudian muncul paper source, klik ok saja, printer printer akan ngeprint 1 kali lagi.


6. Klik Ok, Proses reset printer ip 2770 sudah selesai dan berhasil.


7. Setelah itu matikan printer kemudian nyalakan lagi dan printer siap untuk di gunakan dengan normal.
Demikian cara reset printer ip 2770. Semoga bermanfaat bagi sobat semua.






Cara Reset Printer Ip 2770 Tutorial
Gabung dalam percakapan
Posting Komentar