Notifikasi
Tidak ada notifikasi baru.

Perbedaan MBR dan GPT pada Installasi Windows

Perbedaan MBR dan GPT pada Installasi Windows 

Menyetting, membagi partisi hardisk merupakan hal yang sangat penting, baik ketika membeli komputer baru maupun upgrade hardisk. Perlu sobat ketahui saat ini terdapat dua macam partisi yaitu Master Boot Record dan Guid partition Table.





MBR (Master Boot Record) 

Master Boot Record adalah asitektur partisi hardisk yang bertugas memegang informasi file sistem, logical partition dan pengaturan sistem, MBR sudah ada sejak tahun 1983.

Fungsi Master Boot Record 

Master Boot Record sangat berperan ketika proses booting, berikut ini adalah beberapa fungsi ketika booting :
  • Mencari partisi yang aktif
  • Mencari sector utama dari partisi yang aktif yang berguna untuk mendapatkan boot sector dari partisi tersebut
  • Menyimpan boot sector dari partisi yang aktif ke dalam memori

Pada MBR terdapat tabel partisi yang terdiri atas :

  • Primary Partition merupakan partisi utama pada hardisk yang di gunakan untuk masuk sistem operasi, batasan jumlah partisi hardisk hanya 4 saja
  • Extended Partition adalah bagian dari partisi utama yang berfungsi untuk merangkap logical partition. Di setiap hardisk jumlahnya hanya satu
  • Logical Partition pada partisi ini tidak bisa menjalankan proses booting, melainkan hanya menyimpan data saja. Partisi logical ini berada dalam partisi extended, yang bertumpu pada partisi extended

Kekurangan partisi MBR 

Perlu sobat ketahyui ada beberapa alasan partisi MBR mulai di tinggalkan sakarang ini, berikut beberapa asalanaya :
  • Partisi MBR hanya mendukung media peyimpanan hardisk  maksimal 2TB
  • Lokasi file sistem hanya terdapat pada sector pertama hardisk, jadi jika terjadi corup atau gagal booting maka solusinya harus install ulang
  • Jika ingin membuat lebih dari satu partisi maka harus mengorbankan primay partition menjadi extended partition

GPT (Guid Partition Table) 

GPT merupakan generasi teknologi terbaru pada hardisk sebagai pengganti MBR. GPT merupakan teknologi terbaru yang ada pada UEFI BIOS generasi terbaru yang lebih lengkap dan lebih canggih. Jadi laptop atau komputer yang menggunakan partisi GPT maka harus menggunakan UEFI.
Kelebihan dari GPT ini adalah penyimpanan hardisknya lebih besar hingga 9,4 ZB (1 ZB sama dengan 1 juta TB). 

Apa saja perbedaan MBR dan GPT?

1. MBR hanya suport 4 partisi primary, sedangkan GPT suport 128 partisi primay
2. kapasitas penyimpanan MBR terbatas, sedangkan kapasitas GPT dapat mencapai 9,4 ZB
3. MBR dapat di gunakan pada semua OS. Hanaya windows xp 64 bit dan windows yang kompatible saja yang dapat menjalankan GPT.
4. Pada MBR sector pertama saja yang menyimpan informasi mengenai partisi dan sistem operasi, tetapi di GPT, informasi tersebut di backup lebih dari satu kali, sehingga meminimalisir jka sector pertama rusak
5. Untuk dukungan booting 32 bit di GPT terdapat pada windows 8, sedangkan sistem operasi lain seperti windows 7, vista, tidak memiliki dukungan booting 32 bit dari GPT

Komputer Laptop
Gabung dalam percakapan
Posting Komentar